Jumat, 30 Desember 2011

INFO UNAS 2012

MATERI UN 2012 BERUBAH
Genderang Ujian Nasional (UN) sudah siap ditabuh. Menurut sumber yang bisa dipercaya dari Badan Standarisasi Pendidikan Nasional Pendidikan (BNSP), jika tidak ada perubahan, UN akan dilaksanakan pada tanggal 16 sampai dengan 19 April 2011 untuk SMA/MA dan SMK.
Satu minggu setelah itu, adik-adik yang duduk di bangku SMP akan menyusul untuk mengikuti UN selama tiga hari dan pada pertengahan Mei baru anak-anak SD yang akan mengikuti UASBN.
Semua pihak sudah mulai berbenah menyiapkan segala sesuatu untuk menghadapi kegiatan tersebut. Sekolah dan para guru sibuk mempersiapkan prediksi soal, mengadakan uji coba dengan berbagai model latihan, mulai dari yang konvensional sampai dengan yang serba digital bahkan online.
Bagaimana dengan murid-murid sendiri yang akan menghadapinya? Sejauh ini terlihat mereka masih sangat santai (tidak semua sih). Kebanyakan dari mereka lebih sibuk dengan membaca dan menulis SMS dibanding membaca buku dan mengerjakan latihan-latihan soal. Tidak sedikit pula mereka meremehkan tugas-tugas sekolah yang diberikan oleh gurunya.
Mereka tidak menyadari bahwa guru-gurunya telah berjuang habis-habisan utnuk membantu mereka agar ketika UN nantinya tidak berat. Tidak sadarkah mereka bahwa nilai raport ikut menentukan kelulusan? Sekarang tidak lagi bisa mengatakan bahwa kelulusan hanya ditentukan oleh enam (6) pelajaran atau tiga (3) pelajaran untuk SMP. Sekolah dan guru ikut andil menentukannya.
Untuk mempersiapkan diri sejak dini, ayo pelajari kisi-kisi UN 2012 yang bisa di download (Pdf  format) atau Download (Format Word document).
SELAMAT BELAJAR SEMUA SEMOGA SUKSES
sumber : http://mediaekonomi.wordpress.com/2011/12/21/info-unas-2012/